Kirim Container Murah

Hotline Hopexpress

0823 2000 0068
hopexpress
jenis container

Jenis Container

HOP Express – Pengiriman menggunakan container bisa memberikan tarif pengiriman yang lebih terjangkau jika dibandingkan dengan jenis pengiriman lainnya, terutama jika melihat berapa banyak kapasitas muatan dalam sekali pengiriman container.

Menariknya, container memiliki berbagai bentuk yang di mana bisa menyesuaikan dengan barang yang akan dikirimkan.

Berikut merupakan beberapa jenis container yang umumnya ada di tengah masyarakat.

Jenis Container

1. Dry Storage

Container jenis dry storage merupakan container yang umum digunakan untuk mengangkut berbagai jenis barang, umumnya container ini lebih cocok untuk digunakan pada muatan yang tidak akan rusak karena suhu atau kelembaban.

Contoh barang yang biasanya diangkut oleh container ini seperti barang elektronik, pakaian, mainan, dan lain sebagainya.

2. Open Top Container

Open top container merupakan jenis container yang di mana bagian atasnya bisa dibuka.

Dengan bagian atas yang bisa dibuka tentu saja bisa memudahkan proses bongkar muat barang yang akan jauh lebih mudah apabila dilakukan dari atas.

Selain itu, dengan bisa dibukanya bagian atas dari container, tentu saja Anda bisa memuat barang yang tingginya jauh lebih tinggi dari container itu sendiri.

Anda tidak perlu khawatir, karena mayoritas open top container masih memiliki pintu samping apabila Anda masih memerlukan pemuatan secara normal.

3. Flatrack Container

Flatrack container merupakan jenis container yang tidak memiliki dinding samping dan atap yang membuat container ini leibh cocok untuk memuat barang yang terlalu panjang dan lebar.

Pada bagian samping dari container terdapat tiang yang bisa digunakan untuk memasang jaring atau mengikat barang yang dimuat tetap aman.

Barang yang cocok untuk dikirim menggunakan flatrack seperti mesin, alat berat, kendaraan, dan lain sebagainya.

Selain itu flatrack juga cocok untuk digunakan untuk mengirim barang yang tidak membutuhkan perlindungan cuaca, suhu, dan kelembaban, misalnya seperti kayu

4. Refrigerated Container/Reefer

Reefer container merupakan container yang dilengkapi dengan pendingin yang bisa mempertahankan suhu dari barang yang dikirim agar tetap dingin.

Tentu saja barang yang cocok untuk dimuat oleh container jenis ini adalah makanan beku, daging, minuman, dan obat-obatan yang harus disimpan dalam kondisi dingin, dan lain sebagainya.

5. Tunnel Container

Tunnel container berbentuk sama seperti Dry Storage, namun yang membedakan container ini dengan dry storage adalah contianer ini memiliki pintu di kedua sisinya sedangkan untuk dry storage hanya ada satu sisi yang ada pintunya.

Kelebihan dari jenis container ini adalah aktivitas bongkar muat barang yang jauh lebih cepat karena kedua sisinya bisa dibuka.

6. Tank Container

Tank container merupakan container yang cocok untuk mengangkut muatan dalam bentuk cair misalya seperti minyak, bahan kimia, dan lain-lain.

Biasanya tank container terbuat dari bahan baja yang dilengkapi sistem pompa yang di mana akan memudahkan proses pengisian dan pengosongan muatan.

7. Hanger Container

Hanger container mreupakan jenis container yang dilengkapi dengan gantungan bisa digunakan untuk menyimpan barang dengan cara digantung, misalnya seperti pakaian atau aksesoris.

8. Fantainer/Ventilation

Fantainer merupakan container yang cocok untuk muatan yang perlu perlindungan dari kondensasi yang di mana barang yang akan dimuat berpotensi untuk rusak karena muatan “berkeringat” atau mengembun selama dalam proses pengiriman.

Biasanya jenis container ini memiliki ventilasi di bagian atas dan bawah.

Contoh jenis barang yang cocok untuk menggunakan fantainer adalah sebagai berikut.

  • Cokelat
  • Rokok
  • Bawang bombay
  • Kentang
  • Berbagai jenis rempah-rempah

9. Bulk Container

Bulk container merupakan container yang cocok untuk pengiriman barang curah, misalnya seperti pasir, pakan ternak, dan lain sebagainya.

10. Open Side Container

Open side container merupakan jenis container yang di mana cocok untuk pemuatan barang dari samping, kelebihan dari container jenis ini adalah proses pemuatan yang lebih cepat karena akses pintu yang lebih lebar.

Saya Harus Menghubungi Siapa?

Jika Anda sedang mencari jasa pengiriman barang menggunakan container, terutama untuk pengiriman container menggunakan dry storage, tentu saja HOP Express merupakan pilihan yang tepat, karena kami bisa membantu mengirimkan container berbagai ukuran ke seluruh Indonesia dengan tarif pengiriman terjangkau.

Untuk informasi lebih detil dari pengiriman container, Anda bisa langsung diskusi dengan tim marketing kami.

Pengiriman container surabaya
Pengiriman container surabaya
Pengiriman container surabaya

Apa Ada Data Khusus yang Harus Disertakan?

Ada beberapa barang yang di mana dalam proses pengirimannya membutuhkan Material Safety Data Sheet (MSDS) , jika Anda masih belum mengetahui apa itu MSDS bisa kunjungi halaman berikut.

Saya Mau Lihat Tabel Tarif Pengirimannya Dulu

Tentu saja Anda bisa melihat tarif pengiriman container terlebih dahulu untuk pengiriman container ke seluruh Indonesia.

Berikut merupakan daftar harga pengiriman container ukuran 20 dan 40 feet.

Daftar Tarif Pengiriman Container dari Surabaya


Daftar Tarif Pengiriman Container dari Jakarta